Review KatsuQ: Sama dengan Resto Jepang yang Lain?

Nama Restoran : KatsuQ

Lokasi : Galaxy Mall Lt.3, Surabaya

Harga : Rp. 49.091 (Combi Set 1 - Chicken Katsu Bites dan Ebi Furai) dan Rp.11.819 (Lychee Tea)

Nilai : 3 / 5

Recommended : No

Come again : Yes


KatsuQ adalah sebuah restoran Jepang yang, sesuai dengan namanya, lebih berfokus pada menu berupa katsu atau gorengan yang dibaluri dengan tepung roti. Baru buka di wilayah Surabaya saja berdasarkan keterangan akun resmi di Instagramnya, salah satu cabangnya berada di Galaxy Mall, Surabaya, selain ada satu lagi di Pakuwon Mall.

Saat sedang di Galaxy Mall, aku memutuskan untuk mampir karena salah satu pecinta gorengan juga, termasuk yang dari Jepang. Karena letaknya di food court, maka bisa pilih mau makan di food court atau di restorannya. Bagian dalamnya sendiri tidak begitu luas, hanya beberapa tempat duduk saja dengan view langsung ke bagian kitchen, penyajian dan kasir, jadi aku memilih makan di food court yang lebih luas dan ada sedikit pemandangan menarik dari interiornya yang memiliki air mancur mini.

Menu yang kupesan adalah Combo Set 1 yang terdiri dari Chicken Katsu Bites dan Ebi Furai. Untuk minumannya, aku memilih Lychee Tea dingin yang biasa ada di berbagai restoran Jepang.

Beberapa lama kemudian, akhirnya aku bisa mengambil pesananku. Berikut ini tampilannya, guys:

Terdiri dari dua potong chicken katsu berukuran sedang, satu buah ebi furai berukuran kecil, satu mangkok kecil sup miso, satu porsi salad ala Jepang berupa irisan kubis yang dicampur mayonaise berikut potongan lemon segar, dan juga satu gelas Lychee Tea.

Setelah dinikmati, bagaimana review KatsuQ ?

Menurutku rasanya cukup mirip dengan katsu yang sering kumakan di resto Jepang lainnya dalam artian tidak ada yang istimewa, meski juga bukan berarti tidak enak. Lemonnya aku drizzle ke salad dan gorengannya, jadi lebih berasa sedapnya. Sup misonya juga bisa jadi teman yang cocok untuk makan gorengan. Kesannya lebih segar aja gitu karena ada yang bisa menetralkan sedikit minyak di gorengannya. Sayang ukuran katsunya kurang besar, mungkin karena dibagi dua, dan ebi furainya dapat yang ukuran kecil meski rasanya mantap. Untuk Lychee Tea-nya, manis dan dinginnya pas untuk menemani santapan ala Jepang kali ini.

Sayang sekali paket makanannya terpisah dengan minumannya jadi harganya lebih mahal. Seriously, makan di resto Jepang sebelah masih lebih murah dari ini, dan selain pajak, ada service charge-nya juga.

Jadi apa kesimpulan dari review KatsuQ dengan menunya Combo Set 1 ?

Karena tidak ada yang spesial dari rasa makanannya namun harganya lebih mahal, dengan paket makanan yang belum memasukkan minuman ke dalamnya, maka sayang sekali aku belum bisa merekomendasikan restoran Jepang yang ini. Dengan uang yang aku keluarkan di sana, masih bisa dapat beberapa menu kekinian di restoran yang lain.

So, apa akan datang lagi ke KatsuQ?

Mungkin saja, tapi aku akan coba cari menu lainnya yang kira-kira lebih cocok baik dari segi harga dan juga kuantitasnya. Siapa tahu pada kunjungan berikutnya, menunya sudah ada sedikit perubahan, kan? 😉

Tapi bagi yang sedang jalan-jalan di area situ dan lagi kepengen makan hidangan dari negari Sakura, boleh kok merapat kesana karena untuk rasa, plating dan suasana restorannya sebenarnya cukup menjanjikan. Asal ada doku yang cukup aja, maka semuanya akan lancar jaya, bukankah begitu? 😁


Posting Komentar

0 Komentar