Kemasan Unik Bikin Penasaran, Hanasui Milky Lotion Bikin Kulit Cerah dan Lembut?

Nama Produk : Hanasui Milky Lotion

Lokasi pembelian: minimarket/supermarket/online store seluruh Indonesia

Harga : sekitar belasan ribu rupiah

Nilai : 4 / 5

Recommended : Yes

Purchase again : Maybe


Kemasannya yang unik seperti susu kotak menjadikan aku tertarik untuk mengklik gambar Hanasui Milky Lotion di online store. 

Body lotion ini dideskripsikan memiliki kandungan hydrolized milk protein sehingga kaya manfaat bagi kulit baik untuk mencerahkan, melembutkan, dan lain sebagainya.

Karena tertarik, maka suatu ketika aku membeli satu kemasan body lotion ini di olshop langgananku untuk mencoba seperti apa khasiatnya secara langsung bagi kulitku. Setelah datang, ternyata beneran kemasannya lucu dan unik seperti foto promosinya.

Tapi itu hanya kemasan luar, guys 😅 Karena aslinya, body lotion berukuran 240 ml ini lebih menyerupai botol berukuran sedang dengan pump di bagian atasnya.

Menurutku dengan ukuran segitu, cukuplah untuk dipakai sebulanan dengan pemakaian yang wajar.

Tapi bagaimana review Hanasui Milky Lotion setelah pemakaian selama beberapa lama?

Body lotion ini berwarna putih dengan wangi menyerupai susu dicampur buah-buahan. Tak terlalu wangi dan tak terlalu netral juga sih, jadi dapat dibalurkan dengan nyaman ke seluruh tubuh kita.

Dan bagaimana hasil penggunaanya?

Surprisingly kulitku jadi lembuuuuut banget setelah memakai ini. Sepertinya dari semua jenis body lotion yang kugunakan, ini yang membuat kulitku paling lembut. Juga bisa membantu menghilangkan bekas luka dengan cukup cepat sehingga sangat membantu.

Hanya saja untuk memutihkan kulit, sepertinya belum terlalu terlihat sih karena pemakaiannya juga baru sebentar. Tapi so far so good.

So recommended? Ya dong, karena manfaatnya ternyata sebagus itu. Bisa bikin lembut dan menyamarkan bekas luka pula. Dan harganya untuk ukuran segitu tak begitu memberatkan bagi kantong milenial.

Sayang untuk membeli lagi aku mesti mikir-mikir dulu karena bahkan di supermarket kota besar pun jarang kulihat body lotion merek ini, jadi kayaknya mesti membeli di online store deh. Mungkin kalau distribusinya bisa mencapai toko dan supermarket konvensional di Indonesia, bisa lebih mudah kali ya di-repurchase 😬

So itulah review Hanasui Milky Lotion yang mungkin kemasannya juga bikin yang lain pada penasaran. Semoga review di atas bisa memberi sedikit pencerahan bagi kalian yang mungkin masih agak ragu untuk mencobanya. Dariku pribadi sih Hanasui Milky Lotion is recommended! 👍


Baca Juga:

Wangi Sepanjang Hari dengan Enchanteur Perfumed Body Lotion

Posting Komentar

0 Komentar